Menu

Yudisium D3 Farmasi Angkatan X Dan Peresmian Studio Teater Adijani Al-Alabij

DSC04136

Program Studi D3 Farmasi, Fakultas Farmasi, Universitas Muhammadiyah (UM) Banjarmasin melaksanakan kegiatan yudisium bagi mahasiswa Program Studi D3 Farmasi angkatan X pada hari Rabu, 25 Juli 2018, bertempat di ruang studio teater Adijani Al-Alabij lantai 5 Gedung Ahmad Azhar Basyir, Kampus Terapung UM Banjarmasin.

DSC04087 DSC04093 DSC04096

Tercatat sejumlah 84 mahasiswa yang dikukuhkan kelulusannya dalam acara yudisium kali ini, dengan 29 orang di antaranya meraih predikat cum laude, dan raihan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tertinggi mencapai 3,82.

 

Acara yudisium ini sekaligus menjadi penanda diresmikannya ruang studio teater Adijani Al-Alabij. Berhadir untuk kegiatan peresmian ini adalah segenap pengurus Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Kalimantan Selatan dan seluruh jajaran Badan Pembina Harian (BPH) UM Banjarmasin. Pemotongan pita dipimpin oleh Drs. H. Tajuddin Noor, SH., MH selaku ketua PWM Kal-Sel.

Rektor UM Banjarmasin, Prof. Dr. H. Ahmad Khairuddiin, M.Ag mengungkapkan bahwa di tahun akademik 2018/2019 mendatang, Fakultas Farmasi akan berpindah dari Kampus 1 di Jl. S. Parman Banjarmasin ke Kampus Utama, Jl. Gubernur Syarkawi, Handil Bakti, Lingkar Utara Kab. Barito Kuala. “Insya Allah pada September di tahun ajaran baru 2018/2019 ini, Fakultas Farmasi akan pindah secara menyeluruh ke kampus utama ini. Total sekitar 800 mahasiswa baik yang lama maupun yang baru akan mulai memadati dan menambah suasana hidup di kampus dengan luas lahan 14,3 hektare ini,” ungkapnya.

Selain itu, Prof. Khairuddin juga menjelaskan bahwa pihaknya bersama dengan Fakultas Farmasi akan bahu membahu dalam membangun sarana prasarana bagi kelangsungan perkuliahan mahasiswa farmasi di Kampus Utama yang usianya masih sangat muda ini. “Laboratorium farmasi menjadi salah satu fokus kami, Insya Allah lab farmasi kami rancang menjadi salah satu laboratorium terlengkap di Kalimantan Selatan. Satu lantai gedung baru khusus untuk lab farmasi,” jelasnya.(Frd)

DSC03997DSC03883

Bagikan melaui Share on Facebook0Share on Google+0Tweet about this on TwitterShare on LinkedIn0

Berikan Komentar

Proses...